Satu malam satu lembar saja!
Diam & mulailah menuliskan'a!
Bukankah janjimu ingin jadi SARJANA?
Janganlah membuat mereka meneteskan air mata!
Bukankah harapan mereka tidak mengada - ngada?
Hanya ingin melihat Kamu menjadi SARJANA!
Baju toga itu, mengeringkan semua keringat mereka!
Mengghapus air mata mereka!
Membayar semua pengorbanan mereka!
Ingat..! Bukan emas & permata sebagai bentuk balas jasa!
Hanya kata - kata sederhana!
SARJANA Saja!!
Lupakah kau waktu mereka mengantarmu ke kota?
Mereka pulang lalu bercerita kepada siapa saja bahwa anak mereka sekarang kuliah dan menjadi calon SARJANA!
Mereka lalu menjual apa pun yang ada!
Mereka Mulai menghemat uang belanja!
Harus pergi kerja walupun HUJAN belum reda..
Selasa, 20 September 2011
Senin, 19 September 2011
Konsep Geomorfologi
Konsep Geomorfologi terdiri dari :
- "The Present is the Key to the Past" : Proses-proses dan hukum-hukum fisik yang sama yang bekerja sekarang,bekerja pula dalam proses geologi yang lampau,walaupun tidak selalu dalam intensitas yang sama seperti sekarang. (Lyell 1830)
- Struktur geologi merupakan faktor pengontrol yang dominan dalam evolusi bentuk lahan & struktur geologi dicerminkan oleh bentuk lahanya.
- Proses geomorfik meninggalkan bekas-bekasnya yang nyata pada bentuk lahan dan setiap proses geomorfiik yang berkembang akan mempunyai karakteristik bentuk lahan tertentu pula. cth : pembgentukan daerah KARS yang merupakan akibat dari pelarutan.
- Karena perbedaan tenaga erosi yang bekerja pada permukaan bumi,akan dihasilkan urutan bentuk lahan yang mempunyai karakteristik tertentu pada tahap-tahap perkembangan nya.
- Evolusi geomorfik yang komplek lebih umum dibanding dengan evolusi sederhana.
- Sebagian kecil topografi bumi yang berumur tersier,dan kebanyakan dari topografi tersebut lebih muda dari Pleistosen.
- Relief yang terbentuk di muka bumi secara luas atau global sebagai hasil pengerjaan proses geomorfik.
- Interpretasi bentuk lahan yang sekarang tidak mungkin dilakukan tanpa memperhatikan perubahan-perubahan geologi dan iklim selama kala pleistosen.
- Apresiasi iklim dunia adalah perlu untuk mengetahui berbagai kepentingan suatu proses geomorfik yang berbeda.
- Walaupun geomorfik menekankan pada bentuk lahan sekarang,namun untuk mempelajarinya secara keseluruhan perlu sejarah perkembangannya.(Thornbury, 1954)
Selain harus memahami 9 konsep dasar tersebut, diharuskan juga untuk memahami Aspek kajian Geomorfologi. yang mencakup :
Geomorfologi :
- Morfografi : Deskripsi bentuk lereng
- Morfometri : Aspek kuantitatif bentuk lereng, panjang lereng, dan beda tinggi.
Morfogenesa :
- Morfostriktur aktif : proses dinamika endogen
- Morfostrutur pasif : tipe dan struktur lithologi dan kaitannya dengan pelapukan dan erosi.
- Morfodinamik : Proses dinamika eksogen dalam kaitannya dengan aktivitas angin, air, es, gerak masabatuan, dan vulkanisme.
Morfokronologi :
- Umur Relatif
- Umur Absolut
Morfoaransemen : adalah susunan keruangan dan hubungan berbagai macam bentuk lahan dan proses yang berkaitan.
Sumber : Thornbury, 1954.
RAP MORE THAN WORDS
SIAPA sih yang gak kenal musik rap yang juga sering disebut musik hip-hop? Zaman sekarang kalau ngomongin musik jenis ini kamu mungkin akan langsung terbayang rapper-rapper yang sering kita dengar, misal Puff Daddy atau Diddy, Kanye West, Nelly, 50 Cent, ataupun Eminem. Mereka masing-masing memang memberikan sentuhan khas ke rap mereka, tapi mereka sama sekali bukan pencipta atau pencetus jenis musik ini. Mereka hanyalah cucu atau bahkan cicit dalam sejarah musik rap. Ini karena asal muasal rap muncul sejak tahun 1970-an. [P Diddy waktu itu masih anak-anak dan dikenal dengan nama aslinya, Sean Combs. Apalagi si Eminem, dia masih bayi bernama Marshall Mathers dan jangankan ngomong kasar—ngomong aja belum bisa kali!
Budaya hip-hop.
Musik rap adalah bagian dari gaya hidup hip-hop. Hip-hop adalah sub-kultur yang mulai muncul di lingkungan anak-anak kulit hitam dan hispanic yang tinggal di daerah Bronx di kota New York, Amerika Serikat. Budaya hip-hop sering ditandai dengan pilihan pakaian, graffiti pada tembok, dan gerakan dance mereka. Musik hip-hop punya ciri yang khas berupa beat yang kuat dan dibumbui dengan lirik-lirik yang mengalir dengan enak karena kata-katanya rhyming—kayak puisi. Satu hal yang menarik, pada jaman itu, istilah “rapper” sendiri belum ada. Yang ada MC dan DJ. [Sedikit beda dengan MC yang disewa kakakmu waktu dia bikin resepsi kawinan tahun lalu], MC ini tugasnya ngomong diantara lagu-lagu yang diputar DJ buat ngenalin judul lagu-lagu itu atau bikin komentar-komentar lain yang bikin suasana tambah enak. Agar yang dengerin gak keganggu dengan ocehan MC, si MC akan bikin ocehannya mengalir dan menyatu dengan musiknya. Ini jadi salah satu cikal bakal rapping yang kita kenal hari ini.
MC dan DJ mulai kreatif.
Dengan beberapa pengaruh ini, ditambah “penemuan-penemuan baru” yang muncul dalam teknik musik hip hop, jenis musik ini semakin disukai oleh makin banyak orang. Kreativitas terus berkembang. DJ mulai macem-macem ide, tingkah, dan tekniknya. Dengan turntable ganda, DJ mulai menggunakan teknik-teknik breaking dimana bagian-bagian lagu tertentu akan ditelanjangi sehingga hanya beat dasar yang kedengar atau scratching dimana piringan hitam akan diputar maju dan mundur secara cepat sehingga keluar bunyi yang khas, dan teknik-teknik lain. Meningkatnya kemampuan DJ juga diiringi dengan perkembangan yang pesat dari partner-nya, yaitu sang MC. MC semakin kreatif dalam membuat cerita dan lirik-liriknya menjadi sebuah tontonan tersendiri selain musik yang mengiringinya. Fokus mulai sedikit banyak beralih pada MC itu sendiri. Remaja kulit hitam, hispanic, maupun minoritas lainnya di Amerika mulai giat melatih kemampuan ngoceh dengan cerita yang menarik dan dalam melodi yang enak didengar. Ocehan anak satu akan nyambung dengan anak lainnya dan dan bahkan bisa saling menjawab. Dari sini nanti berkembang pula yang disebut battle, yaitu adu lirik—saling jawab, saling serang. [Imagine berbalas pantun without the pakaian daerah!] Eniwei, setelah semakin banyak orang bikin musik jenis ini, akhirnya sejarah mencatat rekaman musik rap pertama yang meledak secara komersial dan mendapat perhatian serta pengakuan publik secara luas. Kelompok yang membawakannya bernama Sugar Hill Gang dan lagunya berjudul Rapper’s Delight. Bahkan kata “rapper” itupun dipopulerkan oleh lagu ini. Orang mulai menyebut istilah rapper untuk menggantikan kata MC.
Rap dan alam & budaya Indonesia.
Kalau musik rap di Indonesia gimana? Seperti di berbagai negara lain, musik rap juga berkembang di Indonesia—walau mungkin tidak dengan amat pesat. Masih ingat jaman Iwa K masih sering kita dengar di radio-radio? Banyak bermunculan kelompok-kelompok rap Indonesia yang lirik-liriknya sedikit banyak cerita kehidupan sehari-hari dan cukup menghibur. Unsur humor cukup kental juga digunakan dalam lirik-lirik buatan Indonesia dan memang sepertinya humor itu menjual. Siapa sih yang bakalan nolak dikasih lirik bahasa Indonesia yang lucu dan gampang diingat dan dilatari dengan melodi dan beat yang enak? Banyak? Tapi ternyata tidak banyak banget juga. Lihatlah sekeliling kita? Apa kita banyak lihat kelompok-kelompok rap lokal apalagi yang tingkat popularitasnya sebanding dengan kelompok-kelompok lokal pengusung musik pop dan rock? Di sisi pop dan rock ada Shiela on 7, Nidji, Peterpan, dan seabreg lagi. [Contohnya gak usah banyak-banyak, toh ini juga bukan product placement]. Tapi disisi musik rap lokal? Bagai bumi dan langit. Kenapa ini bisa terjadi? Mungkin jawaban yang sederhana dan agak ngawur [tapi mungkin juga tidak terlalu ngawur] adalah: karena alam dan budaya Indonesia menghendakinya demikian. Mungkin alam dan budaya Indonesia memang tidak cocok untuk musik rap Indonesia? Bisa jadi.
Minggu, 18 September 2011
Mengelola Jadwal dengan Software Essential PIM
Apabila Anda adalah seseorang yang sangat sibuk, Anda mungkin memerlukan perangkat lunak yang tepat untuk mengatur jadwal Anda. Perangkat lunak EssentialPIM adalah salah satu perangkat lunak yang harus Anda coba. EssentialPIM dapat membantu dalam mengatur jadwal kegiatan harian, menyimpan alamat serta kontak, dan menyimpan berbagai catatan penting.
Beberapa fitur utama EssentialPIM adalah sebagai berikut:
- EssentialPIM sangat mudah untuk digunakan. Perangkat lunak ini memiliki berbagai shortcut yang menarik, sehingga tampilan antar muka nya tidak membosankan. Anda dapat mengatur berbagai hal sesuka Anda, seperti menghubungkan email dengan catatan, alamat kontak dengan tugas harian, dan sebagainya.
- Perangkat lunak ini dapat membantu Anda untuk mengamankan data-data yang Anda anggap penting dengan menggunakan password dan enkripsi yang sulit untuk dipecahkan.
- EssentialPIM memiliki kemampuan import dan export yang sangat baik. Anda dapat dengan mudah melakukan import and export dari dan ke format HTML, RTF, CSV, TXT, dan sebagainya. Dengan demikian, Anda dapat menggunakan data-data yang Anda simpan dalam berbagai format tanpa harus melakukan input manual.
- Perangkat lunak ini tersedia dalam berbagai bahasa seperti bahasa Inggris, Perancis, Jerman, Itali, Jepang, Rusia, dan masih banyak lagi.
- Apapun yang Anda simpan dengan EssentialPIM dapat Anda temukan dengan mudah karena perangkat lunak ini dilengkapi dengan fitur pencarian yang canggih.
- Perangkat lunak EssentialPIM dapat dengan cepat Anda buka dengan menggunakan hotkey yang tersedia.
- Dengan EssentialPIM, Anda dapat menaruh sticky notes (catatan-catatan kecil) secara virtual di desktop Anda sehingga Anda tidak akan lupa untuk menyelesaikan tugas-tugas penting Anda. Fitur ini juga membantu ruangan kerja Anda untuk tetap bersih karena Anda tidak lagi memerlukan sticky notes sungguhan.
OBAMA says: Facebook Berbahaya !!!
Presiden AS, Barack Obama, memperingatkan remaja-remaja AS akan bahaya Facebook. Hal ini disampaikan di Washington. Obama mengatakan agar jangan terlalu intens menuliskan informasi pribadi di jejaring sosial internet, karena itu akan membahayakan siapapun di masa yang akan datang. “Well, biarkan saya berikan beberapa tip yang sangat praktis.
Pertama-tama, saya peringatkan kepada semua orang untuk hati-hati untuk menuliskan sesuatu di Facebook, karena di zaman YouTube, apapun yang kalian tulis, akan kembali lagi kepada kalian,” ujar Obama. “Karena kalian masih muda, kalian membuat kesalahan dan melakukan beberapa hal bodoh. Saya sering mendengar anak muda—kalian tahu, mereka memposting sesuatu di Facebook, dan tiba-tiba mereka melamar sebuah pekerjaan dan seseorang telah mencarinya.” Beberapa kali Obama mengacu kata “kesalahan” ketika dia masih sekolah.
Sebuah survey di bulan Juni yang dilakukan oleh careerbuilder.com menunjukan 45% karyawan menggunakan Facebook yang saat ini mempunyai 250 juta pengguna di seluruh dunia. Untuk melamar pekerjaanpun, kebanyakan melalui Facebook.
Nah, kebetulan sekali, dengan adanya Facebook, perusahaan-perusahaan lebih memudahkan untuk mengenali semua aplikasi yang masuk—apakah si pelamar termasuk orang yang ngablak atau bagaimana.
Pertama-tama, saya peringatkan kepada semua orang untuk hati-hati untuk menuliskan sesuatu di Facebook, karena di zaman YouTube, apapun yang kalian tulis, akan kembali lagi kepada kalian,” ujar Obama. “Karena kalian masih muda, kalian membuat kesalahan dan melakukan beberapa hal bodoh. Saya sering mendengar anak muda—kalian tahu, mereka memposting sesuatu di Facebook, dan tiba-tiba mereka melamar sebuah pekerjaan dan seseorang telah mencarinya.” Beberapa kali Obama mengacu kata “kesalahan” ketika dia masih sekolah.
Sebuah survey di bulan Juni yang dilakukan oleh careerbuilder.com menunjukan 45% karyawan menggunakan Facebook yang saat ini mempunyai 250 juta pengguna di seluruh dunia. Untuk melamar pekerjaanpun, kebanyakan melalui Facebook.
Nah, kebetulan sekali, dengan adanya Facebook, perusahaan-perusahaan lebih memudahkan untuk mengenali semua aplikasi yang masuk—apakah si pelamar termasuk orang yang ngablak atau bagaimana.
Warga AS Habiskan 53,5 Miliar Menit untuk Facebook Bagaimana dengan Warga Indonesia ???
PENGGUNA internet di AS ternyata banyak menghabiskan waktunya dengan menulis atau melihat blog dan mengunjugi situs jejaring sosial Facebook. Facebook adalah situs yang paling populer dikunjungi.
Secara umum, dari hasil jajak pendapat Nielsen ditemukan bahwa 22,5 persen responden menghabiskan waktu menggunakan media sosial, 9,8 persen untuk permainan online dan 7,6 persen untuk surat elektronik. Sisanya melihat portal, menggunakan pesan instan, mengunduh film atau video, mencari informasi perangkat lunak, dan melihat iklan.
Kali ini, Nielsen mengeluarkan laporan kuartalan tentang media sosial.
”Popularitas media sosial terus menanjak. Media sosial menghubungkan orang dengan orang serta orang dengan apa yang mereka lihat dan mereka beli,” demikian Nielsen. Empat dari lima pengguna internet aktif di AS, menurut Nielsen, mengunjungi situs media sosial.
Nielsen memperkirakan, sekitar 140 juta orang mengunjungi Facebook pada Mei. Jumlah ini sama dengan 70 persen pengguna internet aktif di AS. Tidak hanya berkunjung, mereka juga menghabiskan 53,5 miliar menit di situs buatan Mark Zuckerberg itu.
Peringkat jejaring nomor dua yang paling lama dikunjungi adalah Blogger (723,8 juta menit), Tumblr (623,5 menit), Twitter (565,2 juta menit), dan LinkedIn (325,7 juta menit).
Beda kebiasaan
Kebiasaan berbeda terlihat dari penggunaan internet di telepon seluler. Menurut hasil survei Nielsen ini, melihat surat elektronik merupakan kegiatan utama pengguna internet dengan telepon seluler. Jumlahnya naik dari 37,4 persen tahun lalu menjadi 41,6 persen.
Temuan menarik lain adalah sekitar 40 persen orang yang menggunakan sosial media memasang konten tersebut di telepon seluler mereka. Hal lain yang tidak kalah menarik, orang yang berusia di atas 55 tahun merupakan pendorong utama pertumbuhan jejaring sosial.
Bagaimana dengan kebiasaan belanja, Nielsen menemukan 70 persen pengguna internet dewasa yang rajin mengunjungi situs jejaring sosial juga berbelanja secara online. (AFP/Joe)
Sumber :
Kompas Cetak
Belajar Biopori
LRB(Lubang Resapan Biopori)
Biopori adalah lubang kecil pda tanah,,yang diakibatkan oleh aktivitas organisme di dalam nya seperti cacing,,akar-akar tanaman,rayap dan fauna tanah lainnya.
LRB adalah lubang yang dengan diameter 10 sampai 30 cm dengan panjang 30 sampai 100 cm yang ditutupi sampah organik yang berfungsi untuk menjebak air yang mengalir di sekitarnya sehingga dapat menjadi sumber cadangan air bagi air bawah tanah, tumbuhan di sekitarnya serta dapat juga membantu pelapukan sampah organik menjadi kompos yang bisa dipakai untuk pupuk tumbuh-tumbuhan.jarak antara LRB adalah 50-100 cm.
Tujuan / Fungsi / Manfaat / Peranan Lubang Resapan Biopori / LRB :
1. Memaksimalkan air yang meresap ke dalam tanah sehingga menambah air tanah.
2. Membuat kompos alami dari sampah organik daripada dibakar.
3. Mengurangi genangan air yang menimbulkan penyakit.
4. Mengurangi air hujan yang dibuang percuma ke laut.
5. Mengurangi resiko banjir di musim hujan.
6. Maksimalisasi peran dan aktivitas flora dan fauna tanah.
7. Mencegah terjadinya erosi tanah dan bencana tanah longsor.
Tempat yang dapat dibuat / dipasang lubang biopori resapan air :
1. Pada alas saluran air hujan di sekitar rumah, kantor, sekolah, dsb.
2. Di sekeliling pohon.
3. Pada tanah kosong antar tanaman / batas tanaman.
Cara Pembuatan Lubang Biopori Resapan Air :
1. Membuat lubang silindris di tanah dengan diameter 10-30 cm dan kedalaman 30-100 cm serta jarak antar lubang 50-100 cm.
2. Mulut lubang dapat dikuatkan dengan semen setebal 2 cm dan lebar 2-3 centimeter serta diberikan pengaman agar tidak ada anak kecil atau orang yang terperosok.
3. Lubang diisi dengan sampah organik seperti daun, sampah dapur, ranting pohon, sampah makanan dapur non kimia, dsb. Sampah dalam lubang akan menyusut sehingga perlu diisi kembali dan di akhir musim kemarau dapat dikuras sebagai pupuk kompos alami.
4. Jumlah lubang biopori yang ada sebaiknya dihitung berdasarkan besar kecil hujan, laju resapan air dan wilayah yang tidak meresap air dengan rumus = intensitas hujan (mm/jam) x luas bidang kedap air (meter persegi) / laju resapan air perlubang (liter / jam).
Sumber informasi lubang air biopori tambahan : biopori.com
Selamat mencoba membuat lubang resapan biopori / LRB untuk ikut serta dalam melestarikan kondisi alam sekitar kita.
Langganan:
Postingan (Atom)